Kesalahan Fatal Para Pengusaha Digital, Tidak Tahu Target Pasar

CEO dan Founder Tribelio.com Denny Santoso mengatakan salah satu kesalahan fatal yang masih dilakukan para pengusaha digital adalah mereka tidak tahu siapa target pasarnya.

“Pengusaha ini kebanyakan tidak tahu target market terbesarnya,” kata Denny dalam acara Press Conference Brand Marketing Con 2022 by Niagahoster, Kamis 18 Agustus 2022.

Denny mengatakan selama ini para pengusaha lebih fokus soal produk jualan mereka.

Padahal pola pikir seperti itu lebih banyak dilakukan para pengusaha offline.

“Kalau pola pikir pengusaha offline, yang jualan di tempat yang ramai, dan yang penting produknya bagus,” katanya.

Ia menambahkan bahwa kebiasaan para pengusaha offline itu adalah mempersiapkan toko di sebuah mall, lalu memajang produk-produk mereka di etalase toko.

Setelah itu hanya menunggu para pengunjung mall untuk datang ke toko mereka.

Ketika memiliki mall pun para pengusaha online ini lebih memiliki jualan di mall yang ramai, dengan harapa para pengunjung mall bisa mampir ke toko mereka dan membeli produk mereka.

Denny menganalogikan bahwa mall digital adalah para market place atau e-commerce.

Di tempat itu lah biasanya langsung ada jual-beli produk.

Tapi agar pembeli digital mengenal produk kita di dunia digital, memamerkannya di akun media sosial juga sangat penting.

Pada media sosial lah, para pembeli mengenal produk-produk yang hendak dijual.

“Dalam mengisi media sosial itulah kita perlu bikin konten,” katanya.

Konten di media sosial diharapkan bisa menarik hati para pembeli digital.

Pengenalan produk melalui konten itu akan semakin baik bila mengetahui target pasar kita, sehingga konten yang diberikan pun sesuai dengan yang mereka butuhkan.

Konten digital yang sesuai target pasar pula bisa dilakukan dengan banyak cara.

Salah satu cara untuk menggaet masa adalah dengan Live Instagram, webinar, atau bahkan mendekati komunitas.

“Konten itu perlu untuk membuat akun media sosial kita semakin ramai.

Dengan tahu apa yang dibutuhkan konsumen kita, maka konten yang bisa kita bikin pun jadi semakin pas.

Makanya kita perlu tahu siapa target spesifik kita,” katanya.

Ia menyarankan agar para pengusaha digital lebih memahami siapa saja target market mereka di dunia digital.

Hal itu, ia yakini, bisa menambah keramaian pengunjung di toko digital mereka yang harapannya bisa menambah penjualan produk mereka.

Dunia digital yang luas membutuhkan eksplorasi dan pemahaman yang tidak sedikit.

Sehingga, tidak mengherankan jika banyak orang yang bergerak di bidang digital marketing rela menghabiskan waktu dan uangnya untuk mempelajari strategi digital marketing terbaik.

Tapi, tidak semua orang memiliki privilege yang sama.

Untuk memberikan kesempatan bagi masyarakat luas untuk berkembang di era digital dan memanfaatkannya dengan maksimal, Niagahoster kembali mengadakan event konferensi virtual tahunan secara gratis, yang bertajuk Brand Marketing Con by Niagahoster pada 24-25 Agustus 2022 mendatang.

“Kali ini, Brand Marketing Con by Niagahoster mengangkat tema ‘Keeping Up The Pace After Pandemic’ untuk memberikan insight dan practical steps yang bisa diikuti dengan mudah oleh para business owner, pecinta dunia digital, digital marketers, serta masyarakat umum untuk meraih kesuksesan di era digital ini,” ujar Head of Brand and Communication Team Niagahoster Ayunda Zikrina pada kesempatan yang sama, Kamis 18 Agustus 2022.

Brand Marketing Con 2022 by Niagahoster akan membahas 12 topik seputar brand dan digital marketing bersama 19 narasumber yang profesional di bidangnya.

Brand Marketing Con 2022 by Niagahoster secara khusus menghadirkan pembicara dari brand-brand ternama.

Antara lain, Gojek, Prudential, Lemonilo, Kumparan, Tribelio.com, Kopi Chuseyo, dan masih banyak lagi.

“Sejak awal diadakan pada 2020, kami berusaha untuk mempertahankan kualitas brand-brand yang kami ajak bekerjasama sebagai partner maupun speaker, agar kami bisa selalu menyajikan topik dan insight terbaik dari best practice brand-brand ternama bagi banyak orang,” kata Ayunda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *